Selebritas Korea yang Jago Sepak Bola

JunsuTahukah Anda bahwa personel JYJ Xia Junsu, yang akan manggung di Jakarta akhir pekan ini, adalah seorang kapten klub sepak bola?

Junsu merupakan kapten FC Men, tim yang dibentuk oleh klub besar Liga Korea, Suwon Blue Wings. Di tim sepak bola semi-profesional ini, Junsu menempati posisi sebagai penyerang dengan nomor punggung 12.

Aksi Junsu di lapangan tak kalah dengan pemain sepak bola profesional. Ia sering kali mengeksekusi tendangan penalti dengan baik. Bahkan dalam beberapa pertandingan, ia mencatat hattrick alias mencetak tiga gol.

Sebagai ujung tombak, Junsu berpasangan dengan pemain bernomor punggung 9, Kim Hyun Joong (personel boyband SS501, yang juga dikenal lewat drama “Boys Over Flower”).

FC Men memang bukan klub sepak bola biasa. Pemain klub ini berisi selebritas Korea, mulai dari personil grup K-pop, aktor, sutradara, hingga komedian.

Selain Junsu dan Hyunjoong, tercatat Lee Changmin, Im Seulong dan Jung Jinwoon (dari boyband 2AM), Yang Yoseob, Yoon Doojoon dan Lee Gikwang (B2ST), serta aktor Park Gunhyung, Seo Jisuk dan Lee Wan ada diantara nama yang turut bergabung. Kim Junho, saudara kembar Junsu, adalah  pemain bertahan tim ini.

Dibentuk awal tahun 2011, FC Men telah mencatat prestasi. Diantaranya, menjadi juara “Peace Star Cup 2011” – kompetisi sepak bola tahunan antar selebritas di Korea Selatan. Padahal, itu adalah kali pertama mereka turut serta.

Di bawah manajemen klub, FC Men menjadi tim kelima Suwon Blue Wings setelah tim inti, tim wanita, tim U-18, dan tim U-15. Meski tak memiliki jadwal pertandingan reguler, secara periodik FC Men bermain dalam pembukaan acara, pertandingan persahabatan dan pertandingan amal.

Dalam pertandingan amal terakhir, mereka berhadapan dengan FC Geinin (klub sepak bola selebritas Jepang). Bertanding di Tokyo National Stadium 16 April lalu, 40 ribu penonton datang menyaksikan aksi kapten Junsu dan kawan-kawan.

FC Men mengalahkan FC Geinin 5-4, dengan gol penentu dicetak Junsu dari titik penalti. Kedua tim berhasil mengumpulkan 300 juta won untuk  disumbangkan kepada kota Minamisoma yang mengalami kerusakan akibat gempa bumi tahun lalu.

“Saya gembira dapat berpartisipasi dalam acara yang punya makna dalam,” ujar Junsu sebelum pertandingan amal tadi. Sebagai tim sepak bola, FC Men juga memiliki misi untuk memberi kembali kepada masyarakat.

Dan untuk lebih mengenalkan FC Men beserta kegiatannya kepada khalayak, sebuah website resmi diluncurkan awal tahun ini. Nah, jika penasaran siapa saja selebritas Korea yang mengisi susunan tim, silakan lihat di website resmi FC Men.

Siapa tahu, ada idola Anda disana. Idola yang tak hanya memesona di panggung, namun juga piawai di lapangan hijau.

Note:
Link pemain di website resmi FC Men

Penggemar Berat SNSD Tertua

Foto: Fann Sim / Yahoo!
Oleh: Fann Sim | Yahoo! Entertainment Singapore

Terjemahan oleh: Yogi Cerdito

Seorang pria 47 tahun bernama Kenneth Yeo ini mungkin bukan sosok yang cocok jadi penggemar Girls’ Generation (GG). Tetapi, ayah dua anak ini mengklaim dirinya seorang SONE.

Kenneth menjelaskan bahwa SONE, dibaca dengan So-One, merepresentasikan bahwa GG dan para penggemarnya adalah satu kesatuan. Nama tersebut berarti harapan dalam Hangul, bahasa tulis Korea.

Selayaknya penggemar berat, Kenneth berhasil mendapatkan tiket konser tunggal perdana GG di Singapura. Tidak hanya satu, tapi untuk dua kali pertunjukan sekaligus.

“Aku cukup gila untuk mendatangi keduanya,” kata Kenneth dramatis.

Awalnya, dia merasa terganggu dengan tanggapan orang lain ketika tahu dirinya menyukai GG. “Sekarang aku nggak peduli apa yang mereka katakan. Sekarang aku sadar, orang lain memang akan selalu menghakimi,” katanya.

Kenneth menambahkan, “Aku belum pernah dihakimi keluarga dan teman-temanku meski mereka berpikir bahwa aku agak berlebihan.”

Kenneth mulai menyukai K-pop sejak dia mendengarkan sebuah lagu dari Wonder Girls milik salah satu rekannya. Sejak itu, dia mencari sendiri video online dari Wonder Girls dan tanpa sengaja melihat GG.

“Aku mendengar Taeyeon menyanyikan ‘Can You Hear Me’ dan aku berpikir ‘wah orang ini benar-benar bisa menyanyi’. Sejak itu aku mulai menyukai mereka,” kenang Kenneth.

Dia menambahkan, “Tentu saja mereka bersembilan cantik semua, tapi selain itu mereka memang sangat berbakat.”

Selain bekerja sebagai seorang radiografer di sebuah rumah sakit lokal, Kenneth juga memiliki pekerjaan sampingan sebagai blogger GG di sebuah situs penggemar SNSD Korea. Kenneth melamar sebagai penulis blog dengan melampirkan dua tulisan terkait GG dan ternyata tulisannya disukai.

Bulan Mei, Kenneth terpilih menjadi bagian tim yang terdiri atas 23 penulis dan dia satu-satunya yang berasal dari Singapura. Dia pun menjadi penulis tertua dalam situs tersebut.

“Aku mungkin jadi anggota tertua di tim, tapi aku bukan anggota SONE tertua!” kata Kenneth.

Credit: Yahoo!OMG-K wave

Mereka yang Terdepak dari SNSD

5 Agustus lalu, grup idola K-Pop SNSD (alias Girls’ Generation) merayakan hari jadi. Debut mereka di acara SBS Inkigayo tahun 2007 menjadi muasal tanggal lahir mereka.

Proyek SNSD dimulai tahun 2005, saat SM Entertainment hendak membuat versi perempuan dari Super Junior (grup idola dengan personel banyak). Sebelum memiliki 9 anggota seperti sekarang, sejumlah peserta pelatihan diuji coba selama 2 tahun hingga terpilih 12 orang dalam formasi siap debut.

Lantas, kemana 3 orang yang seharusnya jadi personel SNSD itu? Inilah mereka yang terdepak dari SNSD di saat-saat terakhir.

Park So-yeon (Dok. T-ara Official)Park Soyeon
Park Soyeon barangkali alumni SNSD yang paling dikenal dan sukses. Ia mengundurkan diri karena tak kuat dengan sistem pelatihan yang berat. Padahal saat mundur, Soyeon adalah pemimpin grup.
“Satu setengah tahun sejak meninggalkan SNSD adalah masa terberat dalam hidup saya,” ungkap Soyeon kepada Star News tahun lalu. Dalam masa itu, nenek dan pamannya — yang menginginkan ia menjadi penyanyi — tutup usia.

Karena itu, di tahun 2009 ia kembali mencoba menjadi penyanyi. “Saya mencari koneksi dan mendapatkan alamat MNet (perusahaan induk Core Content Media). Saya bertanya apakah bisa bertemu langsung dengan CEO. Saya diaudisi di tempat dan lolos.”

Soyeon kemudian menjadi personel grup T-ara, menggantikan personel lama yang mundur  bersama Boram dan Q-ri. Tak kalah dengan SNSD, T-ara juga meraih kesuksesan di dalam dan di luar Korea. Uniknya, kini Soyeon adalah pemimpin grup T-ara, posisi yang ia tinggalkan di SNSD (kemudian digantikan oleh si mungil  Kim Taeyeon).

Heo Chan Mi (Dok. 5Dolls Official)Heo Chanmi

Jika saja Chanmi lolos seleksi SNSD, maka ia akan menjadi maknae (personel paling muda) SNSD. Sayangnya, ia didepak karena formasi 12 personel dianggap terlalu besar.

“Saya sudah berlatih sekian lama, ikut serta dalam rekaman bahkan menyelesaikan pemotretan. Saya sangat kecewa tak dapat debut dengan mereka (SNSD),” kenang Chanmi dalam wawancara dengan Newsen.

Chanmi kemudian diproyeksikan untuk debut bersama proyek girlband SM Entertainment lainnya, Alice. Sayang, proyek Alice tak dilanjutkan. Seperti Park Soyeon, ia lantas meninggalkan SM Entertainment ke Core Content Media pada tahun 2010 dan berhasil debut bersama grup Coed School di tahun yang sama.

Lee Hwan HeeLee Hwanhee
Lee Hwanhee dikenal dekat dengan personel SNSD Seohyun, yang sama-sama menjadi peserta pelatihan sejak tahun 2002. Konon, ia didepak agar keponakan pemilik SM Entertainment, Sunny — dapat debut dengan SNSD.

“Saya rasa, saya bukan penari yang bagus seperti personel SNSD lainnya,” jelas Hwanhee kepada Star News yang mengklarifikasi alasan ia terdepak bukan gara-gara Sunny.

Dua tahun sejak didepak dari SNSD, ia meninggalkan SM Entertainment dan bergabung dengan Worthy Entertainment. Di sana, ia melanjutkan pelatihan selama 3 tahun lagi.

Bulan April lalu, Hwanhee akhirnya muncul kembali sebagai penyanyi solo dengan nama panggung Fwaney dan merilis single berjudul “Secret”.

Lima tahun setelah debut, SNSD tumbuh menjadi girlband kelas internasional dan memimpin gelombang Hallyu ke seluruh dunia. Seandainya tak terdepak, mungkin tiga nama di atas ikut berdiri diantara personel SNSD yang akan tampil di Gelora Bung Karno, 22 September mendatang (bersama artis SMTown lainnya).

Di lain pihak, waktu telah menunjukkan bahwa tanpa SNSD mereka mampu sukses dengan jalan masing-masing. Talenta, kualitas dan kerja keras tak akan berbohong.

Selamat ulang tahun, SNSD

Credit: Yahoo!OMG-K wave

[Fashion] Bagaimana Agar Terlihat Lebih Ramping?

Cuaca panas membuat orang-orang banyak berkeringat. Ini waktu dimana orang menyembunyikan lemak berlebih mereka dan mengekspos diri mereka untuk membantu mendinginkan badan. Namun, orang-orang yang memiliki tubuh bagian atas yang chubby mungkin akan ragu untuk mengekspos lengan tebal mereka.

Memakai celana pendek dan atasan longgar adalah cara untuk menarik perhatian ke kaki dan menjauh dari tubuh bagian atas. Mari lihat gaya musim panas seperti apakah yang akan membuat kalian terlihat seperti kalian telah menurunkan 5 kg berat badan.

1. Gaya atasan gombor membuatmu terlihat lebih besar

Lebih efektif untuk mengekspos tubuh bagian atas dibanding menutupinya. Dress longgar tak begitu terlihat baik untuk orang-orang chubby karena itu membuatnya terlihat lebih besar.

Sulli f(x) mendapat sebutan ‘Giant Baby’ ketika ia pertama kali debut, karena ia tinggi dan sedikit chubby. Sebuah foto Krystal dan Sulli yang sedang menampilkan “Pinocchio” menarik banyak perhatian karena Sulli terlihat lebih besar dibanding Krystal, karena T-shirt-nya yang gombor.

Krystal benar-benar terlihat berbeda dari Sulli dalam balutan jeans skinny ketat dan T-shirt. Namun, di foto lain, pakaian yang pas di pinggang membuat Sulli jauh terlihat lebih langsing, meskipun kedua foto diambil dalam waktu yang berdekatan.

Shin Ji Koyote selalu memakai pakaian yang membuat pinggangnya menonjol. Ia sedikit chubby, namun ia tak takut mengekspos lengannya. Ia memilih pakaian yang memiliki pita di dada dan melengkapi tubuh seksinya dengan sebuah rompi untuk membuatnya terlihat lebih langsing.

2. Pakailah pakaian berleher rendah

V-necks baik untuk orang yang memiliki tubuh chubby di bagian atas. Tipe tubuh seperti ini biasanya punya wajah dan leher yang chubby juga, jadi kaos polo berkerah membuat mereka terlihat seperti mereka dijejal ke dalam pakaian mereka.

Seo Woo, yang punya tubuh seksi, biasanya memakai pakaian dengan kerah jatuh. Itu membuatnya terlihat lebih langsing dan membuat lehernya menonjol dan terlihat menyegarkan. Bada dan Eugene, mantan member girl group S.E.S, langsing, namun mereka punya tubuh bagian atas yang lebih besar, jadi mereka biasanya memakai celana pendek atau rok dengan atasan yang sederhana supaya perhatian teralih ke kaki mereka.

3. Tampilan cardigan tembus pandang berenda

Lengan tebal dan bahu lebar membuat wanita terlihat kurang feminin. Cardigan adalah salah satu cara untuk menutupi lemak berlebih dan terlihat lebih langsing. Cardigan tembus pandang berenda bisa membuat siapapun yang memakainya terlihat lebih langsing, dan kain tipis adalah solusi yang bisa melawan panasnya dunia.

Seohyun SNSD memakai cardigan berenda untuk pemotretan dengan majalah fashion @Star1. Meskipun cardigan tersebut berlengan panjang, renda membuatnya nyaman untuk dipakai ketika musim panas.

Aktris Shin Min Ah memakai atasan hitam tembus pandang berlengan panjang ketika konferensi pers drama SBS My Girlfriend is Gumiho’. Meskipun panas, tampilan tembus pandangnya seksi dan tak terlihat panas. Warna hitam juga membantunya terlihat lebih langsing. Suzy miss A juga memakai blus tembus pandang berlengan panjang dan memamerkan pesona innocent namun seksi.

Haebaragi punya solusi lain agar terlihat lebih langsing? Share di box comment bawah ini ya.

source: Korea.com

Aktor Seung Gyu Meninggal Dunia Karena Kecelakaan Motor

Aktor Seung Gyu (32) terlibat dalam kecelakaan motor yang fatal pada tanggal 11 Agustus.

Aktor ini debut di tahun 2007 sebagai pemeran pembantu dalam drama ‘Kids Gang‘ sebelum berlanjut menjadi pemeran dalam drama seperti ‘Lee San‘ di tahun 2007, ‘The World They Live In‘ di tahun 2008, ‘Glimmering Youth‘ di tahun 2009, dan paling baru, MBC ‘God of War‘. Seung Gyu telah mendapat banyak cinta dari publik atas gaya aktingnya yang unik dan berada di ambang peningkatan ketenaran.

Orang-orang terdekatnya mengatakan bahwa mereka sering mendengar betapa bahagianya ia akhir-akhir ini. Bintang ini dkenal karena caranya mendekati junior-nya dan semangat yang ia inspirasikan pada mereka.

Sayangnya, ketika perjalanan pulang ke rumah setelah menonton pertandingan sepak bola Korea vs Jepang pada tanggal 11 Agustus pagi hari, ia terlibat dalam kecelakaan motor di Anyang. Ketika memutar balik, polisi mengatakan bahwa ia menabrak pembatas rel. Meskipun ia memakai helm, ia meninggal di tempat kejadian karena cidera kepala yang parah.

Semoga ia bisa beristirahat dalam damai dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan.

source: allkpop

[INFO] 12-13 Oktober 2012 – Big Bang Alive Tour in Indonesia

Melalui website dan akun resmi mereka, Big Bang mengumumkan perihal konser perdana mereka di Indonesia.

Lokasi : MEIS, Ancol

Tanggal : 12-13 Oktober 2012

Promotor : BigDaddy

VIPs…udah ada update terbaru tentang harga tiket Big Bang Alive Tour in Indonesia. Dan berikut ini adalah detailnya…

VIP (VIP-A, VIP-B, VIP-C) Lt. 4  — Rp 2.000.000
Standing A (ST-A1, ST-A2) Lt. 3 — Rp 1.800.000
Standing B (ST-B1, ST-B2) Lt. 3 — Rp 1.450.000
Tribune 1 (TR-1) Lt. 4 — Rp 950.000
Tribune 2 Center (TR-2C) Lt. 4 — Rp 550.000
Tribune 2 Side (TR-2A, TR-2B) Lt. 5 — Rp 550.000

—Tempat, Waktu, Cara Pembayaran—

Online: Mulai Sabtu, 9 Juni 2012 di www.myticket.co.id. Cara Pembayaran: Credit Card & Bank Transfer (via Myticket Store)
Jakarta: Mulai Senin, 11 Juni 2012 di MyTicket Ticket Box Officess (klik tulisan berwarna merah untuk mengetahui outlet MyTicket) dan MyTicket Authorized Agent
Surabaya: Mulai Senin, 11 Juni 2012 di MyTicket Outlets di JL. Kertajaya Indah Timur XI/16 dan Grand City Surabaya.
Bandung: Mulai Senin, 11 Juni 2012 di Jl. Dr. Junjunan Dalam No.11.

Pembayaran offline (membeli di outlet) bisa dilakukan dengan cara menggunakan kartu kredit, tunai, dan debet CIMB & BCA.

Keterangan lebih lanjut bisa lihat di SINI atau bisa langsung bertanya di akun Twitter MyTicket

*UPDATE*

Penjualan tiket sesi kedua akan dimulai tanggal 30 Juni 2012 jam 10 pagi  di www.myticket.co.id

[INFO] 22 Sept 2012 – SM Town Live World Tour III in Jakarta

“SMTOWN Live World Tour III in Jakarta”

Tanggal : 22 September 2012

Lokasi : Gelora Bung Karno

Promotor : W Productions & MP Entertainment

 

Line Up artis : Kangta, BoA, TVXQ!, Super Junior, Girls’ Generation, Shinee, f(x) dan EXO

Harga tiket :

Tribune 3(free seating) 500rb,

Tribune 2 (free seating) 800rb,

Tribune 1 (free seating) 1.100.000

Festival, 1.400.000

VIP (numbered seating) 2.500.000

PUBLIC SALE :

Jumat, 10 Agustus 2012

pkl 10 pagi-10 malam

Lokasi:

1. Sands Ballroom Mangga Dua Square Jakarta lantai 5

2. Grand Indonesia Shopping Town Lantai 5, area air mancur

Catatan:

– Bawa kartu identitas diri dan ambil nomer antrian lebih dahulu

– Ada sekitar 40.000 tiket yang dijual jadi jangan panik, cukup datang ke salah satu lokasi penjualan tiket

 

Setelah public sale secara offline, akan ada penjualan via online di myticket.co.id

G-Dragon Berbagi Link Misterius Melalui Twitter

G-Dragon Big Bang telah meng-update Twitter-nya dengan sebuah link menuju countdown timer yang misterius.

Waktu tersebut berdetak tiap detiknya, dan tampaknya countdown akan berakhir pukul 0:00 pada tanggal 18 Agustus pukul 12 AM (KST), dimana ini merupakan hari ulang tahunnya. Meskipun tak ada lagi yang diungkapkan dan meskipun ada rumor kemungkinan penundaan, fans telah berspekulasi countdown tersebut adalah tanggal perilisan album solo keduanya.

 

YoonA SNSD Menulis Laporan Kunjungan Ke ‘Music Core’

Yoona SNSD mengunjungi sub-unit TaeTiSeo di Music Core kemarin, ia berhasil mengambil beberapa foto bersama SONE dan Seohyun dan menulis laporan setelah kunjungannya.

Lihat laporannya di bawah ini:

Aku mengunjungi MuCore hari ini~

Rasanya seperti aku melihat TaeTiSeo unnies sedekat ini tiap hari!! Kekekeke Sebenarnya aku senang karena terasa seperti ini pertama kalinya aku melihat SONE sangat dekat~ Aku iri dengan para member-ku yang melihat SONE sedekat ini tiap minggu.. Keke Hari ini para memberku sangat baik dalam membawakan sebuah acara seperti yang diharapkan~ Keuhehe Aku pergi dan senang tertawa~~ Para memberku cantik-cantik kapanpun aku melihat mereka~ BoA unnie baik,  yang baru comeback juga cantik dan kerenㅠ Super Junior oppas juga sangat keren ㅇ_ㅇ!!! Sesuai harapan, kami SM TO-WN! Aku harus berdo’a agar semuanya hati-hati terhadap panas~ Ku harap akan ada lebih banyak waktu lagi untukku untuk berbicara dengan SONE secara dekat seperti hari ini~ Aku bosan hari ini, namun telah menjadi hari yang menyenangkan! Laporan kunjungan MuCore Yoona, selesaiㅡ